Lulur Tradisional Lemonade

Posted by Unknown 0 komentar


Manfaat lemon untuk kecantikan kulit.

Lemon tak hanya bermanfaat dicemplungkan dalam segelas air putih. Atau, menjadi bagian dari jus sayur yang belakangan sedang populer.

Bagi kulit dan wajah, lemon memiliki segudang kegunaan.

Saat kulit wajah sedang kering coba praktikkan cara ini. Campur beberapa tetes air kelapa dengan beberapa tetes lemon. Kelapa berguna sebagai pelembab alami. Sedang lemon memiliki fungsi mencerahkan kulit.

Bila lutut dan siku kelihatan menghitam, cukup gosokkan lemon yang dibelah dua. Tak lama setelah itu kulit di area lutut dan siku akan lebih cerah.

Lemon juga berguna mengobati jerawat. Lemon pada dasarnya bekerja sebagai anti bakteri. Cukup iris lemon dan peras jusnya ke bagian wajah yang berjerawat. Tanpa disadari jerawat pun akan menghilang, tanpa efek samping. Karena lemon merupakan anti bakteri alami.

Manfaat lainnya adalah menggunakan lemon sebagai pembersih kulit. Campur beberapa tetes jus lemon dengan minyak tea-tree dengan air bersih. Bubuhkan cairan tersebut di kapas untuk dipakai membersihkan kulit. Terutama kulit yang sedang bermasalah.

Memutihkan gigi juga dapat dilakukan lemon. Campur jus lemon dengan baking soda. Lalu bersihkan gigi dengan campuran itu menggunakan cotton bud. Baru kemudian sikat gigi menggunakan pasta pembersih biasa dan berkumurlah. Cara ini dijamin lebih murah ketimbang memutihkan gigi ke dokter gigi.

Karena lemon kaya dengan kandungan vitamin C dan asam sitrat, lemon berfungsi membersihkan dan mencerahkan. Asam sitrat bekerja untuk mencerahkan kulit. Prosesnya memang lebih lambat ketimbang bahan-bahan kimia, tapi efek mencerahkan kulit pasti akan terjadi.

Vitamin C merupakan antioksidan alami yang mampu menghilangkan radikal bebas dan mendorong produksi kolagen. Ketika menggunakan lemon sebagai pencerah kulit jangan lupa menggunakan larutan SPF di kulit pula. Sebab, lemon cenderung membuat kulit sensitif terhadap sinar matahari.

(http://www.republika.co.id/berita/humaira/sana-sini/14/03/06/n20jtc-manfaat-lemon-bagi-kulit-dan-wajah)






Lulur Lemon - Body Scrub Lemonade
Lemon mengandung banyak zat dan vitamin yang bermanfaat untuk body detox, slimming,dan mengurangi kadar lemak dibawah kulit. Selain itu aroma lemon membantu untuk menjernihkan pikiran, memberikan ketenangan, mengurangi strees dan rasa kaku.

Cara Pemakaian Lulur:
Bagian yang akan di beri lulur di olesi Message Oil yang berfungsi untuk mencegah gesekan / lecet pada kulit dan memberikan kelembutan pada proses peluluran, Kemudian campur lulur bubuk dengan air atau air mawar, balurkan keseluruh tubuh, diamkan 1-2 menit, kemudian gosok perlahan sampai kotoran pada kulit ikut terbawa bersama lulur.





0 komentar:

Posting Komentar